
Tangerang, postangerang.com.
Ada dialog interaktif, Suasananya happy, cair, dan akrab Bupati ikut turun langsung mengenalkan pajak, dan disambut antusias oleh Gen Z, Kab Tangerang, Banten, rabu (22/10).
Program ini, lanjut dia, merupakan bentuk kolaborasi antara pemerintah daerah dengan komunitas kreatif dalam mengajak anak muda.
Untuk berkontribusi terhadap pembangunan daerah melalui langkah-langkah kecil yang berdampak besar.
“Tangkab Moment dirancang sebagai ruang edukasi inovatif yang menggabungkan pertunjukan musik live, dialog publik, dan kampanye literasi pajak yang jauh dari kesan kaku dan formal,” kata Slamet Budhi.
Kemudian Slamet juga mengajak generasi muda untuk menyadari bahwa aktivitas sehari-hari seperti ngopi, jajan, parkir.
Hingga belanja merupakan bentuk kontribusi mereka terhadap PAD melalui pajak restoran dan pajak parkir.
“Dengan pendekatan budaya populer dan suasana santai, acara ini mampu menjembatani kesenjangan pemahaman tentang pajak yang
Dengan pendekatan budaya populer dan suasana santai, acara ini mampu menjembatani kesenjangan pemahaman tentang pajak yang sering kali dianggap rumit,” ungkapnya
Slamet menegaskan, edukasi yang menyenangkan akan lebih mudah diterima.
Program ini, menurutnya, menjadi contoh nyata bahwa kolaborasi antara pemerintah dan komunitas bisa melahirkan gerakan yang berdampak positif.
Dia menegaskan pentingnya kesadaran bahwa pajak daerah merupakan fondasi pembangunan dan manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.
“Pajak daerah bukan sekadar kewajiban administratif. Kami ingin anak muda paham bahwa kontribusi mereka, sekecil apa pun ikut menentukan wajah Kabupaten Tangerang ke depan.
Bahkan hanya dengan membayar PBB lewat QRIS, itu sudah sebuah kontribusi,” tutup Slamet Budhi Mulyanto.
(Hariando)
Related Posts
Forum PPPK Paruh Waktu Kabupaten Tangerang Terbentuk,Yahya Ansori Terpilih Jadi Ketua.
Untuk, capaian kinerja komunikasi di Kanwil BPN Provinsi Banten sendiri juga menunjukkan hasil yang cukup baik.
Sambut HUT Kabupaten Tangerang ke 393, Forum Kamasutra Gelar Bakti Sosial.
TOSTEM Indonesia, Pintu dan Jendela Aluminium Premium Jepang, Resmi Luncurkan TOSTEM Studio BSD.
Fraksi Partai Golongan Karya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang dan beserta Staf mengucapkan Hut Kabupaten Tangerang yang ke-393 tahun dari 13 Oktober 1632 – 13 Oktober 2025.
No Responses